Wednesday, November 30, 2011

Beasiswa Links

Rekan-rekan....terutama bagi yang masih mencari-cari beasiswa ataupun peluang studi di Prancis, silakan buka tautan-tautan di bawah ini. Siapa tahu ada yang cocok dan bisa dimanfaatkan.
Sukses ya....

http://www.indonesie.campusfrance.org/

http://www.pusatinfobeasiswa.com/Beasiswa-Perancis.htm

http://www.ambafrance-id.org/spip.php?rubrique63

http://www.infobeasiswa.net/

Atau jika rekan-rekan berminat, bisa juga browsing ke situsnya DIKTI atau googling dengan keyword 'Beasiswa Prancis'.....masih bingung juga? cari informasi mengenai kegiatan (event) pameran beasiswa atau pameran pendidikan (internasional). Never give up!

Salam,
TS

Monday, November 28, 2011

Acara BAMUS dan PEMILU

Cerita dan liputan tentang acara BAMUS dan Pemilihan Ketua PPI Prancis periode 2011-2012.

Paris, 26 Nov 2011

 
 Awal Perhitungan Suara


Friday, November 25, 2011

Mampir di Lille

Tanggal 27-29 Oktober 2011 kami (sebagian warga PPI Compiegne) mengunjungi kota Lille, bersamaan dengan acara tatap muka dengan utusan Fakultas Teknik Universitas Indonesia (Dekan, Sekretaris Dekan, dan Ketua Departemen Teknik Sipil).

Acaranya seru dan rekan-rekan di Lille memberikan sambutan yang sangat hangat dan berkesan....ehm...

Terima kasih untuk semua rekan-rekan di Lille dan juga warga Bethune yang kebetulan hadir. Giliran kalian yang harus main ke Compiegne.....

Inilah sebagian dokumentasi kami dari kunjungan ke Lille.

Wednesday, November 23, 2011

Bendahara Berkata

 

Assalamu'alaikum wrwb.
Salam sejahtera buat rekan semuanya....

Jangan salah kaprah dengan gelar Bendahara ya....saya hanya mengolah dana, bukan sebagai donatur.... :)

Tapi saya tetap bersyukur sudah menjadi bagian dari PPI Compiegne, yang banyak didominasi oleh juru masak-juru masak andal.....tinggal pilih hari ini mau dimasakin oleh siapa.

Salam kenal buat semuanya dan selamat mengunjungi blog PPI Compiegne ini. Semoga menemukan yang Anda cari atau setidaknya menikmati sajian kami di blog ini.

Sukses buat semuanya dan jangan lupa tingkatkan parler francais -nya (berani nekad bicara aja seperti saya, biar saja mereka bingung....hehe)

Salam perhimpunan! Wassalam,

Mahyunirsyah Mahjudin
PhD student @ Génie Mechanique Avance, UTC
myunir@yahoo.com
+33 (0) 632 037 389

Monday, November 21, 2011

Catatan Sang Sekretaris

 
Halo semua....

Selamat datang dan berjalan-jalan di blog kami....hanya sekelumit informasi dan cerita dari kami untuk rekan-rekan sekalian. Walaupun sekelumit, kami harap isi blog kami dapat bermanfaat bagi siapapun yang membacanya....

Tak lupa kami juga mengundang rekan-rekan sekalian untuk secara 'live' hadir di kota kami dan menikmati keindahan kota kecil nan ramah ini.

Kalau orang Betawi bilang:

Pake sarung bukannye kaen
Kalo gak ade, cari yang laen....
Ayo berkunjung ke kota Compiegne
Gak kemari...nyeselnye bukan maen....

Oke...kami tunggu ya....dan jangan lupa 'bookmark' dan 'follow' blog kami....
See you...

Lita Sari Barus
PhD Student @ Génie des Systèmes Urbains, UTC
lita_barus@yahoo.com
+33(0)649602794